Kebun Raya ITERA Jadi Wisata Edukasi Siswa Global Madani

Kebun Raya ITERA Jadi Wisata Edukasi Siswa Global Madani

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS. Kebun Raya Institut Teknologi Sumatera (ITERA) menjadi lokasi wisata edukasi bagi sejumlah siswa SD Global Madani, Bandar Lampung. Beberapa waktu lalu, sebanyak 20 siswa kelas VI beserta beberapa guru sekolah tersebut, berkunjung ke Kebun Raya ITERA. Mereka tengah merancang buku tahunan, dan memilih Kebun Raya ITERA, sebagai salah satu lokasi pengambilan gambar.

Selain melakukan pengambilan gambar di beberapa lokasi, seperti taman estetika, gerbang utama Kebun Raya dan labirin, para siswa juga berkesempatan mendapatkan pemaparan seputar Kebun Raya ITERA dan koleksinya dari penglola Kebun Raya ITERA, Alawiyah, S.P.

Penglola Kebun Raya ITERA, Alawiyah  menjelaskan tentang fungsi kebun raya dan mengenalkan berbagai jenis tanaman yang ada di rumah kaca. Para siswa tampak antusias menyimak penjelasan tersebut. Mereka juga menyampaikan beberapa pertanyaan kepada pengelola Kebun Raya ITERA, sebelum akhirnya kunjungan ditutup dengan sesi foto bersama dan penyerahan cendera mata. [Humas]