Dosen dan Mahasiswa ITERA Latih Perangkat Desa Susun Perencanaan Anggaran Infrastruktur

Dosen dan Mahasiswa ITERA Latih Perangkat Desa Susun Perencanaan Anggaran Infrastruktur

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS. Tim dosen dan mahasiswa Jurusan Teknologi Infrastruktur dan Kewilayahan Institut Teknologi Sumatera (ITERA) melakukan sosialisasi dan pelatihan perencanaan rencana anggaran biaya (RAB) pembangunan insfrastruktur Desa kepada perangkat Desa Adiluwih, Kabupaten Pringsewu, Provinsi Lampung. Kegiatan yang merupakan bagian dari program pengabdian kepada masyarakat (PkM) ini, selain bertujuan untuk melaksanakan tridarma perguruan tinggi yang dilaksanakan oleh dosen dan mahasiswa juga membantu perangkat desa dalam menyusun laporan RAB desa dengan baik.

Ketua program pengabdian kepada masyarakat (PkM), Ir. Amelia Oktavia, S.T., M.T.,  mengatakan kegiatan pengabdian ini dilaksanakan berkelanjutan sejak Mei – November 2022 . Dosen dan mahasiswa ITERA telah terjun ke lokasi melakukan survei di pekon Adiluwih Pringsewu bersama Kepala Desa Adiluwih Dedi Sutrisno. Kegiatan PkM tersebut melibatkan beberapa dosen dan mahasiswa dari Prodi Teknik Sipil dan Teknik Perkeretaapian ITERA, diantaranya M. Gilang Indra Mardika, S.T., M.T., Julita Hayati, S.T., M.T., Anita Lestari Condro Winarsih, S.Pd., M.Eng., Michael, S.T., M,Sc. Sementara beberapa mahasiswa yang terlibat diantaranya Aulia Azra Asbhytama, Anggadita Safarudin H, Hendra Satria Nugroho, Dika Rahayu, dan Adinda Kanaya Tabitha.

Sebagai tindak lanjut dari survey dan koordinasi yang telah dilakukan oleh tim dosen dan mahasiswa ITERA, tim mahasiswa dan dosen ITERA melaksanakan kegiatan sosialisasi dan pelatihan Perencanaan Rencana Anggaran Biaya (RAB) Pembangunan Insfrastruktur Desa Adiluwih Pringsewu pada awal September lalu. Diharapkan pelatihan ini dapat membantu perangkat desa dalam menyusun anggaran desa.

Amelia menambahkan kegiatan PkM yang dilakukan oleh dosen dan mahasiswa ini merupakan wujud kepedulian ITERA terhadap pembangunan desa khususnya perencanaan RAB Desa Adiluwih, Pringsewu dan desa sekitarnya. Dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat ITERA menjadi salah satu prioritas dalam pengabdian masyarakat pada Hibah ITERA 2022.

PkM yang dilakukan oleh dosen dan mahasiswa ini merupakan wujud kepedulian ITERA terhadap pembangunan desa khususnya perencanaan RAB Desa Adiluwih, Pringsewu dan desa sekitarnya

Terkait program yang dilakukan tim dosen ITERA dan mahasiswa, Kepala Desa Adiluwih Dedi Sutrisno, berharap aparatur desa baik Desa Adiluwih dan desa lainnya yang diundang dapat mempelajari dan menerapkan ilmu yang didapat dalam pelaksanaan pemerintahan desa. Selain itu menurut Dedi kegiatan yang melibatkan akademisi sangat dinantikan oleh desa, mengingat selama ini beberapa program yang diajukan desa ke pusat terutama tentang penyusunan laporan RAB secara teknis belum terlaksana akibat adanya pandemi Covid-19.

Selama ini, proses pembuatan laporan Rencana Anggaran Biaya Infrastrukstur Desa masih menggunakan pihak ketiga dalam proses pengerjaannya. Terkadang ada beberapa aparatur yang belum mengerti dalam perhitungan analisis harga satuan pengerjaan. Dengan adanya sosialisasi dan pelatihan ini dari dosen-dosen ITERA diharapkan dapat membantu dalam proses bagaimana tahapan-tahapan penyusunan RAB yang benar dan sesuai dengan standar yang telah ditetapkan oleh pemerintah. “Kami berharap kedepannya pihak ITERA dapat berkontribusi kembali pada kegiatan-kegiatan lain selain pelatihan ini,” ujar Dedi Sutrisno.  (Rilis/Humas)