ITERA Lepas Tim Aruna Leste untuk Amati Gerhana Matahari Total di Timor Leste

ITERA Lepas Tim Aruna Leste untuk Amati Gerhana Matahari Total di Timor Leste

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS. Rektor Institut Teknologi Sumatera (ITERA) diwakili Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Prof. Dr. Eng. Khairurrijal, M.Si., melepas Tim Aruna Leste dalam rangka pengamatan fenomena langka Gerhana Matahari Total (GMT) di Lautem, Timor Leste. Pelepasan dilaksanakan secara simbolis pada Rabu, 12 April 2023, di Gedung A ITERA.

Dalam ekspedisi ini, ITERA mengirimkan lima orang peneliti yang terdiri dari dosen luar biasa Prodi SAP ITERA Dr. Hakim L Malasan, M.Sc., Koordinator Prodi SAP ITERA, Dr. Deni Okta Lestari, S.Si., dua orang dosen SAP Hendra Agus Prastyo, S.Si., M.Si., dan Alfiah Rizky D. P., S.T., M.Eng., serta Laboran OAIL Aditya A Yusuf, S.Si.

Dosen Prodi SAP ITERA Hendra Agus Prastyo selaku Ketua Tim Ekspedisi, dalam presentasinya menjelaskan  fenomena Gerhana Matahari yang diperkirakan terjadi 20 April 2023, adalah jenis Gerhana Matahari Hibrida, karena akan ada dua jenis gerhana matahari yaitu Gerhana Matahari Cincin dan Gerhana Matahari Total. Tim ini akan melakukan pengamatan GMT di Loutem Timor Leste karena selain menjadi pusat gerhana, daerah ini juga memiliki kemungkinan cerah cukup tinggi dibandingkan dengan daerah lain di sekitar Indonesia dan juga memiliki akses jalan darat.

Dosen Prodi SAP ITERA Hendra Agus Prastyo selaku Ketua Tim Ekspedisi, dalam presentasinya menjelaskan  fenomena Gerhana Matahari yang diperkirakan terjadi 20 April 2023, adalah jenis Gerhana Matahari Hibrida

Tujuan ekspedisi ini adalah guna melaksanakan penelitian Sains Atmosfer dan Keplanetan pada fenomena GMT 20 April di Lautem, melaksanakan edukasi publik, memperkenalkan ITERA hingga mempererar kerja sama Indonesia dan Timor Leste.  “Tim Aruna Leste akan membawa sekitar 100 buah kacamata gerhana untuk edukasi publik di Lautem, hal tersebut juga sesuai dengan salah satu tujuan ekspedisi. Selain itu setelah melakukan penelitian tim Aruna Leste juga akan mengadakan seminar di Hera Campus, Timor Leste serta pelatihan Guru di Universitas Negeri Nusa Cendana dan kunjungan ke Observatorium Nasional,” ujar Prasetyo.

Sementara Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan ITERA Prof. Dr. Eng. Khairurrijal, M.Si., berharap penelitian ini berjalan dengan lancar dan dapat memperkenalkan ITERA ke Timur Leste dan dunia serta menambah kerja sama dengan mitra kelas dunia. []

Reporter : Ahmad Akbari (Teknik Elektro)
Fotografer :  Siti Balqis Setio Asih (Teknik Industri)