Lantik Pejabat Baru Rektor Tekankan Semangat ITERA First

Lantik Pejabat Baru Rektor Tekankan Semangat ITERA First

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS. Rektor Institut Teknologi Sumatra (ITERA) Prof. Dr.-Ing. Drs. Ir. Mitra Djamal, IPU., melantik sekaligus mengambil sumpah jabatan 17 pejabat struktural dan pejabat fungsional baru di lingkungan ITERA, Rabu, 9 Februari 2022, di Aula Gedung Kuliah Umum yang dilakukan secara hybrid. Hadir sebagai saksi Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan, Prof. Sukrasno, M.S., dan Kepala Biro Perencanaan, Umum, dan Akademik drh. Sri Sulistiawati, M.M.

Beberapa pejabat  yang dilantik diantaranya Koordinator Program Studi Magister Fisika, Dr. Abdul Rajak., M.Si., Kepala Pusat Riset dan Inovasi (Purino) Metropolitan ITERA yang dijabat Dr.-eng. Ir. IB Ilham Malik, S.T., M.T., ATU., Sekretaris Purino Big Data Riksa Meidy Karim, S.Kom., M.Si., M.Sc., Sekretaris Purino Perkeretaapian, Nurmagita Pamursari, S.T., M.T., Sekretaris Purino Mitigasi Bencana dan deteksi Dini Kebakaran Hutan Arif Rohman, S.T., M.T., jabatan fungsional arsiparis ahli muda Samsul Bahri, S.Sos., serta jajaran Koordinator Program Studi, dan Sekertaris Program Studi.

Dalam sambutannya, Rektor ITERA menyampaikan bahwa pelantikan yang dilaksanakan merupakan tindak lanjut dari terbitnya Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No.12 Tahun 2021 tentang Organisasi dan Tata Kerja (OTK) ITERA. Pelantikan ini juga merupakan satu langkah maju bagi ITERA dalam rangka mewujudukan visi ITERA sebagai perguruan tinggi yang unggul, bermartabat, mandiri, dan diakui dunia.

Kepada para pejabat yang baru dilantik, Rektor menekankan bahwa jabatan adalah amanah, kepercayaan dan kehormatan. Untuk menjalankan amanah tersebut ada tiga hal yang harus selalu dipegang, yakni komitmen, integritas, dan loyalitas.

“Saya harap bapak/ibu dapat fokus melaksanakan tugas dengan orientasi kemajuan kelembagaan yang terprogram dan tersistem dengan baik,” ujar Rektor.

Dalam kesempatan tersebut, Rektor kembali menenkankan agar semangat ITERA first dapat terus diterapkan dalam keseharian. “Menjadikan ITERA sebagai prioritas utama dengan mengesampingkan kepentingan pribadi atau kelompok,” ujar Rektor.

Pada akhir sambutan, Rektor menegaskan dengan semangat kerja keras, kerja cerdas, dan kerja tuntas yang diiringi dengan kerja ikhlas, yang selama ini menjadi pegangan bersama, agar impian ITERA untuk menjadi the future of Sumatera akan lebih cepat terealisasi.  []

Pejabat ITERA yang dilantik

  1. Anita Lestari Condro Winarsih, S.Pd., M.Eng. dalam Jabatan Sekretaris Program Studi Teknik Sipil ITERA
  2. Rahma Yanda, M.Eng., Ph.D. dalam Jabatan Koordinator Program Studi Rekayasa Tata Kelola Air Terpadu ITERA
  3. Ferial Asferizal, S.T., M.T. Dalam Jabatan Sekretaris Program Studi Rekayasa Tata Kelola Air Terpadu ITERA
  4. Tirta Setiawan, S.Pd., M.Si. Dalam Jabatan Sekretaris Program Studi Sains Data ITERA
  5. Marsista Buana Putri, S.T., M.T. Dalam Jabatan Sekretaris Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota ITERA
  6. Dwi Cahyani, STP., M.Sc. Dalam Jabatan Sekretaris Program Studi Teknik Biosistem ITERA
  7. Wika Atro Auriyani, S.T., M.T. Dalam Jabatan Sekretaris Program Studi Teknik Kimia ITERA
  8. Muhammad Rizky Hikmatullah, S.T., M.T. Dalam Jabatan Sekretaris Program Studi Teknik Telekomunikasi ITERA
  9. Jarwinda, S.Si., M.T. Dalam Jabatan Sekretaris Program Studi Teknik Pertambangan ITERA
  10. Nurmagita Pamursari, S.T., M.T. Dalam Jabatan Sekretaris Pusat iset dan Inovasi Perkeretaapian ITERA
  11. Arif Rohman, S.T., M.T. Dalam Jabatan Sekretaris Pusat iset dan Inovasi Mitigasi Bencana dan deteksi Dini Kebakaran Hutan ITERA
  12. Riksa Meidy Karim, S.Kom., M.Si., M.Sc. Dalam Jabatan Sekretaris Pusat iset dan Inovasi Big Data ITERA
  13. -eng. Ir. IB Ilham Malik, S.T., M.T., ATU. Dalam Jabatan Kepala Pusat Riset dan Inovasi Metropolitan ITERA
  14. Andi Syahputra Dalam Jabatan Sekretaris Pusat Riset dan Inovasi Metropolitan ITERA
  15. Samsul Bahri, S.Sos. Dalam Jabatan Jabatan Fungsional Arsiparis Ahli Muda Pada ITERA
  16. Abdul Rajak., M.Si. Dalam Jabatan Koordinator Program Studi Magister Fisika ITERA
  17. Eng Alamta Singarimbun, M.S. Dalam Jabatan Koordinator Program Studi Fisika ITERA

Reporter : Jimi Suhendra dan Maharani Putri Qohar