Kreator TikTok Vina Muliana Berbagi Kiat Mempersiapkan Karier di ITERA Career Day 2023

Kreator TikTok Vina Muliana Berbagi Kiat Mempersiapkan Karier di ITERA Career Day 2023

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS. Kegiatan hari ke-2 ITERA Career Day 2023, menghadirkan bintang tamu sekaligus narasumber Kreator TikTok yang kerap dijuluki Duta Curriculum Vitae (CV) Indonesia, Vina Muliana. Kehadiran Vina Muliana yang berprofesi sebagai HR Practitioner & Content Creator tersebut disambut antusias oleh lebih dari 600 peserta mahasiswa dan alumni ITERA, yang memenuhi Aula Gedung Kuliah Umum 2 ITERA, Sabtu, 2 September 2023.

Kepada peserta, Vina memberikan beberapa materi seputar career preparation, bedah CV, serta tanya jawab seputar job recruitment bersama para peserta. Vina juga banyak memberikan gambaran seputar dunia kerja dan membagikan pengalamannya dengan interaktif.

Selain membagikan kiat membangun karier, Vina Muliana juga berkesempatan membedah dua CV peserta ITERA Career Day 2023, untuk dikoreksi. Kedua peserta terpilih mengaku senang karena dapat berkomunikasi langsung dengan Vina Muliana, yang biasanya hanya mereka lihat dari konten-konten media sosialnya.

Dalam kegiatan yang turut dihadiri Kepala Biro Perencanaan, Umum, dan Akademik ITERA drh. Sri Sulistiawati, M.M., dan jajaran pimpinan ITERA tersebut, dengan interaktif, Vina menjawab berbagai pertanyaan peserta, seputar persiapan memasuki dunia kerja. Di akhir sesi, Vina berpesan, ketika rasa insecure dating, para mahasiswa dan alumni ITERA jangan hanya terjebak memikirkan pencapaian orang lain.

“Lebih baik waktu yang ada kita gunakan untuk fokus kepada diri sendiri dan terus belajar, karena satu-satunya orang yang harus kita lawan adalah diri kita sendiri. Berusahalah agar kita dapat terus berkembang minimal 1% setiap hari,” ujar Vina.

Lebih baik waktu yang ada kita gunakan untuk fokus kepada diri sendiri dan terus belajar, karena satu-satunya orang yang harus kita lawan adalah diri kita sendiri. Berusahalah agar kita dapat terus berkembang minimal 1% setiap hari

Salah satu peserta, Liadecia, alumni Prodi Teknik Biosistem ITERA, menilai kegiatan ITERA Career Day (ICD) menjadi tempat yang baik untuk meningkatkan pengetahuan seputar dunia kerja. Dari kegiatan tersebut Lia mengaku lebih mengetahui kiat menghadapi interview kerja, dan berbagai pengetahuan lainnya. “Acara ini penting untuk mendukung saya dalam menentukan karier ke depan, serta meningkatkan personal branding saya saat akan meniti karier,” ujar Lia.

Sementara, Rifki mahasiswa Teknik Lingkungan ITERA, yang mengikuti kegiatan ICD hari ke-2, mengaku tertarik dengan bintang tamu yang dihadirkan, yaitu Vina Muliana, yang kerap berbagi pengetahun seputar persiapan kerja, melalui berbagai akun media sosial. Rifki berharap ITERA Career Day dapat konsisten diadakan setiap tahun, dan dapat lebih banyak mengundang bintang tamu inspiratif.

Selain worksop career preparation bersama Vina Muliana, hari ke-2 ITERA Career Day juga diisi kegiatan Company Session dari PT Jasa Raharja, PT LDC dan PT Paragon Technology and Innovation. Pada sesi ini, perwakilan masing-masing perusahaan memberikan gambaran perusahaan mereka, dan membuka diskusi kepada peserta yang hadir. []

Jurnalis :  Febriyana Eliya (Teknik Biomedis) dan Nayla Rizki Barryawan (Teknologi Pangan)

Fotografer : Sultan Fakhri (Teknik Geofisika) dan Pandu Indarno (Arsitektur)