Teknik Biomedis ITERA dan Universiti Malaysia Perlis Kolaborasi Pengabdian Internasional di Desa Baru Ranji Lamsel

Teknik Biomedis ITERA dan Universiti Malaysia Perlis Kolaborasi Pengabdian Internasional di Desa Baru Ranji Lamsel

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS. Mahasiswa dan dosen Program Studi Teknik Biomedis Institut Teknologi Sumatera (ITERA) menjalankan kegiatan pengabdian internasional bersama Universiti Malaysia Perlis (UniMAP) di Desa Baru Ranji, Lampung Selatan, Sabtu, 21 Oktober 2023. Kegiatan tersebut menjadi upaya membangun kerja sama lintas negara antara Teknik Biomedis ITERA dengan Universiti Malaysia Perlis dan sebagai wujud nyata kedua kampus berkontribusi kepada masyarakat.

Selain itu, kegiatan ini sebagai bentuk tindak lanjut dari proyek sosial Pakpahan Team yang lolos pendanaan dalam Kompetisi Inovasi Proyek Sosial PFMuda yang diadakan oleh Pertamina Foundation yang menjadikan Desa Baru Ranji sebagai desa binaannya.

Koordinator Prodi Teknik Biomedis ITERA, Rudi Setiawan, S. T., M.T., menyampaikan, kegiatan pengabdian masyarakat ini mencakup tiga komponen utama yang sangat bermanfaat bagi masyarakat Desa Baru Ranji, yaitu kunjungan langsung ke Desa Baru Ranji, untuk berinteraksi dengan warga setempat. Kegiatan ini menjadi kesempatan untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat dan memahami kebutuhan mereka.

Selain itu, tim dosen dan mahasiswa juga melakukan sosialisasi mengenai Demam Berdarah Dengue (DBD). Tim memberikan informasi penting mengenai gejala-gejalanya, cara mencegah penyebaran DBD, dan pengenalan proyek sosial PFMuda yang akan dilakukan oleh Pakpahan Team.

Rudi berharap, kolaborasi tersebut menjadi langkah positif dalam membangun kesadaran masyarakat tentang kesehatan. Selain itu, kolaborasi ini juga memperkuat hubungan antara Teknik Biomedis ITERA dan UniMAP dalam bidang pembelajaran, pengabdian masyarakat, dan peningkatan kesejahteraan bersama

Kegiatan terakhir layanan pengecekan kesehatan gratis yang mencakup pemeriksaan tekanan darah, kadar oksigen dalam darah, pengukuran suhu tubuh, pengecekan kolesterol, gula darah, dan asam urat. Pengecekan kesehatan gratis ini dilakukan sebagai bagian dari upaya pencegahan dan pemantauan kesehatan serta bentuk kepedulian Teknik Biomedis ITERA akan kesehatan warga Desa Baru Ranji. Harapannya, masyarakat desa Baru Ranji lebih peduli terhadap kondisi kesehatannya dan memulai untuk menerapkan pola hidup sehat.

Rudi berharap, kolaborasi tersebut menjadi langkah positif dalam membangun kesadaran masyarakat tentang kesehatan. Selain itu, kolaborasi ini juga memperkuat hubungan antara Teknik Biomedis ITERA dan UniMAP dalam bidang pembelajaran, pengabdian masyarakat, dan peningkatan kesejahteraan bersama, yang berpotensi menghasilkan lebih banyak inisiatif bersama untuk kebaikan bersama. Rudi juga menyampaikan semangat untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan kualitas hidup telah ditanamkan dalam diri masyarakat Desa Baru Ranji. Dengan demikian, kegiatan ini bukanlah akhir, melainkan awal dari perjalanan panjang dalam memperkuat ikatan antara Teknik Biomedis ITERA, UniMAP, dan masyarakat Desa Baru Ranji.

“Kami berharap kerja sama ini akan terus tumbuh dan berkembang, memberikan manfaat yang lebih besar, serta menjadikan Desa Baru Ranji sebagai contoh yang menginspirasi bagi kolaborasi serupa di masa depan,” ujar Rudi.

Kolaborasi diharapkan dapat memotivasi mahasiswa, dosen, dan peneliti untuk terlibat dalam upaya pengabdian yang bermanfaat dan memperkuat kontribusi perguruan tinggi dalam pengembangan Masyarakat.

Jurnalis : Febriyana Eliya (Teknik Biomedis)

This is custom heading element