Danrem 043 Garuda Hitam Kunjungan Silaturahmi ke ITERA
[:id]Rektor ITERA Prof. Ir. Ofyar Z Tamin, M.Sc., Ph.D., berfoto bersama Komandan Komando Resor Militer (Korem) 043 Garuda Hitam Brigjen TNI Toto Jumariono, S.S., M.I.Kom., usai melakukan kunjungan silaturahmi ke Kampus ITERA, Selasa (16/6/2020)[:]

Danrem 043 Garuda Hitam Kunjungan Silaturahmi ke ITERA

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS. Komandan Komando Resor Militer (Korem) 043 Garuda Hitam Brigjen TNI Toto Jumariono, S.S., M.I.Kom., melakukan kunjungan silaturhami ke Kampus Institut Teknologi Sumatera (ITERA), Selasa (16/6/2020). Dalam kunjungan tersebut Danrem secara langsung diterima oleh Rektor ITERA Prof. Ir. Ofyar Z Tamin, M.Sc., Ph.D., didampingi Kepala Bagian Akademik dan Perencanaan Eko Feri Kurniawan, S.Si., M.Si., di ruang rapat gedung A ITERA.

Dalam kesempatan tersebut Rektor ITERA menyampaikan, sebagai perguruan tinggi termuda di Provinsi Lampung ITERA terus berupaya bersinergi dengan berbagai pihak, termasuk Korem 043 Garuda Hitam. Rektor juga kembali menjelaskan sejarah berdirinya ITERA yang diharapkan mampu mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Indonesia khususnya di bidang teknik dan sains.

“ITERA lahir karena kebutuhan institut teknologi di Indonesia yang pada saat itu masih sangat terbatas yaitu hanya ITB dan ITS. Kami bergerak cepat untuk bisa memenuhi permintaan pemerintah untuk menyiapkan SDM bidang teknik dan sains yang berkualitas, dalam rangka menyambut bonus demografi Indonesia,” ujar Rektor.

Dengan lahan kampus yang mencapai 275 ha, ITERA terus berusaha mengejar peningkatan sarana dan prasarana, dan SDM dosen berkualitas. Untuk itu kolaborasi antara ITERA dengan berbagai pihak sangat dibutuhkan.

“Kami siap bersinergi dengan berbagai pihak termasuk dengan Korem yang selama ini sudah berjalan, terutama dalam peningkatan pengetahuan bela negara dan wawasan kebangsaan mahasiswa sebagai bagian dari pembinaan soft skill,” kata Rektor.

Sementara Komandan Korem 043 Garuda Hitam Brigjen TNI Toto Jumariono, S.S., M.I.Kom., dalam kunjungan silaturahmi menyampaikan Korem 043 Garuda Hitam siap bersinergi dengan ITERA dalam rangka pembinaan mahasiswa, pengembangan teknologi tepat guna, hingga pengabdian masyarakat. Danrem menyebut, selama ini para prajurit TNI kerap dilibatkan dalam pelaksanaan program kuliah kerja nyata (KKN) di beberapa perguruan tinggi di Indonesia dalam rangka pengabdian masyarakat. Hal tersebut juga diharapkan dapat dilaksanakan dengan ITERA.

“Dalam rangka pengabdian masyarakat seperti melalui program KKN, saya harap ITERA dan Korem 043 Garuda Hitam dapat berkolaborasi dengan menciptakan teknologi-teknologi terapan yang dapat secara langsung dimanfaatkan oleh masyarakat,”ujar Danrem.

Selain itu kolaborasi dalam membangun jiwa nasionalisma dan semangat bela negara juga perlu dilakukan selain peran kampus untuk membangun intelektual mahasiswanya. Usai melakukan diskusi terbatas dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, Rektor ITERA dan Danrem juga foto bersama dengan latar belakang gerbang ITERA. [Humas]