ITERA Gelar Sosialisasi Beasiswa dan Studi Lanjut di United Kingdom

ITERA Gelar Sosialisasi Beasiswa dan Studi Lanjut di United Kingdom

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS. Humas Institut Teknologi Sumatera (ITERA) menggelar studium general Sosialisasi Beasiswa dan Studi lanjut di United Kingdom (UK) yang diikuti seratusan mahasiswa dan dosen, di Aula Gedung C ITERA, Selasa, 10 Januari 2023. Kegiatan yang menghadirkan narasumber International Officer The University of Glasgow, Alfin Firdaus tersebut secara langsung dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan ITERA, Dr. Rahayu Sulistyorini, S.T., M.T.

Dalam sambutannya Dr. Rahayu Sulistyorini, menyampaikan apresiasi atas kehadiran para narasumber dari University of Glasgow dan SUN Education Lampung. Rahayu juga menyampaikan pengalamannya yang pernah menjalani studi singkat di UK, dan mendapatkan banyak pengalaman, mulai dari adat atau kebudayaan masyarakat setempat, hingga kedisiplinan masyarakat di UK yang dapat ditiru.

Kepada para mahasiswa dan dosen, Rahayu menekankan, sosialsiasi tersebut harus dimanfaatkan untuk menggali informasi sebanyak-banyaknya untuk dapat mengakses pendidikan di luar negeri. Tujuannya adalah untuk memperluas wawasan dan meningkatkan kapasitas diri para mahasiswa dan dosen.

“Dari sosialisasi ini kita akan mendapatkan apa saja strategi yang diperlukan untuk berkuliah di UK, mengembangkan diri dan memperluas wawasan kita mengenai beasiswa,” ucap Rahayu.

Selanjutnya dalam sesi materi yang dipandu oleh perwakilan SUN Education Lampung, Wilson, International Officer The University of Glasgow Alfin Firdaus memaparkan mengenai langkah-langkah dan faktor yang harus dipahami sebelum mendaftar beasiswa di luar negeri.

Alfin juga menyebut, University of Glasgow adalah institusi berprestise tinggi yang telah mendidik mahasiswa sejak tahun 1451. Diperingkatkan dalam 100 besar terbaik dunia, Glasgow adalah penyelenggara pendidikan tinggi keempat tertua di Inggris, dan menerima status ‘Scottish University of the Year’ dari Good University Guide pada tahun 2018.

“Sarana dan prasarana yang ada di Glasgow juga sudah sangat tua, namun sangat memudahkan mahasiswa untuk sampai di universitas, cukup berjalan selama 5 menit,” ucap Alfin.

Alfin juga menambahkan universitas yang bagus biasanya dilihat dari perangkingannya. Beasiswa LPDP juga menggunakan indikator ranking untuk menentukan mana universitas yang bagus, namun perangkingan bersifat up and down atau naik turun sesuai dengan perkembangannya, oleh sebab itu harus memilih satu program yang memang menjadi program yang disandingkan dengan beasiswa yang dipilih.

Kemudian, Perwakilan SUN education Lampung Wilson menjelaskan beberapa faktor yang dapat dipahami untuk mendaftar beasiswa salah satunya adalah pemerolehan LOA (Unconditional Letter of Acceptance). Sebab dengan mendapatkan LOA maka seorang pencari beasiswa sudah menjalani separuh proses yang harus dilalui. Selain itu, Wilson juga menyampaikan beberapa kiat memilih jenis beasiswa yang banyak dapat diakses oleh calon mahasiswa program pascasarjana ataupun doktor.

Reporter: Adilla Aulia Puspita (Kimia)