Mahasiswa Baru ITERA Mulai Masuk Asrama

Mahasiswa Baru ITERA Mulai Masuk Asrama

Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS-Mahasiswa baru Institut Teknologi Sumatera (ITERA) mulai menempati asrama di Kampus ITERA, Kamis (10/8/2017).

Koordinator Pengelola Asrama ITERA Pramahadi Febriyanto menjelaskan jumlah mahasiswa yang menempati asrama sebanyak  528 orang dari total mahasiswa baru yang mencapai 1.591 orang. Menurutnya, tidak semua mahasiswa baru bisa masuk asrama karena unit nya yang masih sangat terbatas yakni hanya 2 tower 4 lantai dengan jumlah kamar di masing-masing tower sebanyak 88 kamar, dan satu kamar ditempati 3 orang mahasiswa.

“Karena unitnya yang terbatas, kami melakukan seleksi kepada calon penghuni asrama. Kami memprioritaskan mahasiswa bidik misi dan mahasiswa dengan UKT rendah yang berasal dari luar Bandar Lampung dan Provinsi Lampung pada umumnya,” ujar Pramahadi di Asrama ITERA.  Jika unit yang terbangun nanti telah mencukupi, ujar dia, semua mahasiswa baru ITERA akan diwajibkan masuk asrama.

Pramahadi menjelaskan mahasiswa baru akan menempati asrama ITERA selama satu tahun. Selama setahun pula semua mahasiswa wajib mengikuti program asrama yang terdiri dari empat aspek yaitu spiritual, akademik, sikap, dan fisik. “Jadi di asrama ini mahasiswa tidak hanya tidur. Banyak kegiatan untuk meningkatkan kemampuan softskill dan hardskill mahasiswa,” kata dia.

Sementara itu, salah satu mahasiswa baru ITERA dari Program Studi Teknik Geofisika, Muhammad Labib, mengaku sangat bersyukur bisa masuk asrama. Terlebih dia berasal dari luar Lampung yakni Jawa Barat. “Program asrama ini sangat membantu khususnya yang dari luar daerah. Kita jadi tidak kesulitan mencari tempat tinggal,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan