Gelar Musra ke IV Pramuka ITERA Pilih Ketua Baru

Gelar Musra ke IV Pramuka ITERA Pilih Ketua Baru

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS. Unit Kegiatan Mahasiswa Pramuka Racana Musannif Ryacudu – Martha Christina Tiahahu pangkalan Institut Teknologi Sumatera sukses menggelar Musyawarah Racana (Musra) ke – IV, secara dalam jaringan yang berakhir pada, Minggu, Maret 2021. Dalam kegiatan tersebut terpilih ketua baru UKM Pramuka ITERA, yakni Andi mahasiswa Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota, sebagai Ketua Dewan Racana Putra dan Dorina Wati Harahap mahasiswi Prodi Teknik Geomatika sebagai Ketua Dewan Racana Putri, menggantikan ketua sebelumnya Satria Pratama Ramadhannusa dan Rani Maharani.

Musra adalah kegiatan tahunan yang dilaksanakan oleh UKM Pramuka ITERA untuk melakukan evaluasi, penyampaian pertanggungjawaban dan pemilihan ketua baru. Musyawarah kali ini dilaksanakan secara daring untuk mengurangi risiko penyebaran Covid-19. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Pembina UKM Pramuka ITERA Ali Muhtar, S.Pd., M.Eng., anggota UKM Pramuka ITERA, dan utusan dari KM ITERA, KSR ITERA, serta Pramuka UIN Raden Intan Lampung, dan Pramuka Polinela.

“Musyawarah kali ini dilaksanakan secara daring untuk mengurangi risiko penyebaran Covid-19. Kegiatan dihadiri oleh Pembina UKM Pramuka ITERA Ali Muhtar, S.Pd., M.Eng., dan anggota UKM Pramuka ITERA.”

Ketua terpilih, Andi menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota yang telah memberikan tanggung jawab kepada dirinya untuk memimpin dan mengemban amanah sebagai ketua UKM Pramuka putra. Dia berharap dapat bekerjasama dengan seluruh anggota untuk melaksanakan program yang telah dirancang.

“Saya tidak bisa bekerja sendiri, saya memerlukan kakak – kakak semua, dengan harapan bisa bekerja sesuai dengan tagline saya untuk racana, yaitu berkolaborasi dan dapat mengambil sikap,” ujar Andi.

Sementara Dorina juga beraharap program-program UKM Pramuka ITERA dapat berjalan dengan baik, sehingga dapat memberikan sumbangsih prestasi kepada kampus. Dorin juga berterima kasih kepada semua pihak yang terlibat dan mendukung penyelenggara Musra ke IV UKM Pramuka ITERA, termasuk kepada pemina UKM ITERA. (Rilis/Humas)