ITERA Jajaki Kerja Sama dengan PT SUJ Metro

ITERA Jajaki Kerja Sama dengan PT SUJ Metro

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS. Rektor Institut Teknologi Sumatera (ITERA) Prof. Ir. Ofyar Z Tamin, M.Sc., Ph.D., melakukan kunjungan ke perusahaan peternakan sapi PT Superindo Utama Jaya (SUJ) di desa Banjar Sari, Kecamatan Metro Utara, Kota Metro, Selasa (2/7/2019). Dalam kunjungan tersebut Rektor diterima oleh Manager PT SUJ Feri Tomo dan diajak berkeliling di lokasi peternakan yang merupakan tempat pengembangbiakan dan penggemukan sapi lokal.

Rektor ITERA Prof.Ir. Ofyar Z Tamin, M.Sc., Ph.D menyampaikan kunjungan tersebut bermaksud untuk melihat langsung proses pengembangbiakan sapi lokal di PT SUJ, dan melihat teknologi yang telah digunakan di perusahaan peternakan tersebut.

Dalam kunjungannya, Rektor ITERA sempat diajak melihat beberapa lokasi peternakan, mulai dari kandang khusus perawatan sapi yang tengah mengandung, kandang pembesaran, kendang khusus karantina sapi, bagian pengolahan pakan sapi, hingga pengolaham kotoran sapi yang akan dimanfaatkan sebagai pupuk organik.

Rektor menyebut, kunjungan ke PT SUJ tersebut juga menjadi langkah awal untuk melakukan penjajakan kerja sama lebih lanjut antara ITERA dan PT SUJ, yang belum lama ini juga dikunjungi Gubernur Lampung Ir. Arinal Djunaidi. Sebab, menurut Rektor, ITERA berencana mengembangkan sebuah peternakan mini dengan memanfaatkan sebagian kecil lahan kampus, yang akan dimanfaatkan sebagai laboratorium penelitian dan pembelajaraan bagi mahasiswa dan dosen terutama program studi Teknik Biosistem. [Humas]