Prodi Farmasi ITERA Bahas Pengembangan Produk Biologi

Prodi Farmasi ITERA Bahas Pengembangan Produk Biologi

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS. Program Studi (Prodi) Farmasi Institut Teknologi Sumatera (ITERA) mengadakan studium generale bertajuk Pemanfaatan dan pengembangan produk biologi dalam bidang kefarmasian dengan menghadirkan para praktisi farmasi industri, di Aula Gedung Kuliah Umum ITERA, Rabu (6/11/2019).

Dua praktisi bidang farmasi industri yakni Kepala Bagian Penilitian dan Pengembangan PT. Biofarma, Dicky Mahardhika Taryono, S.Si., M.Biomed dan Plant Manager Unit 6 PT.Sanbe Farma, Sinu Waskitho, S.Farm., Apt. menyampaikan materi di hadapan para mahasiswa dan dosen yang hadir.

Rektor ITERA yang diwakili Ketua Jurusan Sains ITERA, Prof. Dr. Leo Hari Wiryanto, M.S., dalam sambutannya menyampaikan,  kegiatan studium general yang diadakan diharapkan menjadi ajang transfer ilmu pengetahuan dari para praktisi kepada para mahasiswa, baik dari Prodi Farmasi atau prodi-prodi lain di ITERA yang menjadi peserta.

Dalam kesempatan tersebt, Kepala Bagian Penilitian dan Pengembangan PT. Biofarma, Dicky Mahardhika Taryono, S.Si., M.Biomed menyampaikan materi tentang berbagai jenis produk biologis yang dapat dimanfaatkan dalam bidang kesehatan dan perkembangannya, saat ini, di Indonesia.

Sementara, Sinu Waskitho, S.Farm., Apt. menjelaskan tentang fasilitas produksi dan syarat-syarat yang harus dipenuhi sebuah industri farmasi untuk dapat memproduksi sediaan farmasi khususnya yang berasal dari produk biologi. [Humas]