Mantan Kepala BMKG Isi Kuliah Umum di ITERA

Mantan Kepala BMKG Isi Kuliah Umum di ITERA

Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS-Mantan Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Dr. Andi Eka Sakya, M.Eng menjadi pemateri pada Studium Generale atau Kuliah Umum di Kampus Institut Teknologi Sumatera (ITERA), Kamis (14/9/2017). Pada kegiatan ini, Andi Eka memberikan banyak pengetahuan kepada ratusan mahasiswa ITERA yang hadir tentang cuaca, iklim, bencana alam, dan hal lain yang berhubungan dengan meteorologi, klimatologi, dan geofisika.

“Selama ini banyak terjadi korban dan kerugian akibat bencana karena berbagai hal, di antaranya masyarakat tidak siap atau tidak tahu tanda-tanda terjadinya bencana. Atau bisa juga karena tidak tahu bagaimana merespon informasi peringatan dini. Nah, sebagai agent of change, mahasiswa bisa turut mempersiapkan masyarakat agar lebih siap menghadapi bencana,”  ujar Andi Eka.

Sementara itu, Rektor ITERA Prof. Ir. Ofyar Z Tamin, M.Sc., Ph.D mengatakan ITERA dan BMKG telah meresmikan jalinan kerja sama saat BMKG dipimpin Andi Eka Sakya. Rektor berharap kehadiran Mantan Kepala BMKG itu pada kuliah umum tersebut dapat memberikan pemahaman lebih kepada mahasiswa tentang meteorologi, klimatologi, dan geofisika. “Apalagi sekarang ITERA dan BMKG memiliki Pusat Pengembangan Bersama ITERA-BMKG  di Kampus kita ini. Jadi ini juga menjadi bentuk apresiasi ITERA kepada Pak Andi Eka yang telah menyetujui  dan sangat mendukung terjalinnyakerja sama ini,” ucap Rektor.

Tinggalkan Balasan