ITERA-DJPPR Kemenkeu Jalin Kerja Sama

ITERA-DJPPR Kemenkeu Jalin Kerja Sama

Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS-Institut Teknologi Sumatera (ITERA) terus berupaya meningkatkan jalinan kerja sama dengan berbagai pihak guna meningkatkan kualias pelayanan akademik maupun non akademik di ITERA. Kali ini, ITERA menjalin kerja sama dengan Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan (Kemenkeu). Kerja sama diresmikan dengan penandatanganan MoU oleh Rektor ITERA Prof. Ir. Ofyar Z Tamin, M.Sc., Ph.D dan Dirjen Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kemenkeu Dr. Luky Alfirman, S.T., M.A. di aula Kampus ITERA, Rabu (14/2/2018).
Menurut Rektor, kerja sama ini akan sangat bermanfaat bagi ITERA baik pada bidang pendidikan, penelitian, maupun pengabdian kepada masyarakat. Di antaranya yakni guna memfasilitasi mahasiswa untuk mendapatkan kesempatan magang, pelatihan, dan lainnya. “Semoga kerja sama ini dapat turut mendorong percepatan pembangunan di ITERA baik dari sisi akademik maupun non akademik,” ujar Rektor.
Sementara itu, selain menandatangani nota kesepahaman, Dr. Luky Alfirman juga menjadi pembicara pada kuliah umum ITERA dengan tema Kebijakan Penganggaran dalam APBN. Pada kuliah umum ini, Dr. Luky mengajak mahasiswa untuk memahami sedikit banyak tentang perekonomian dengan berbagai macam permasalahannya.
Karena setelah lulus, mahasiswa akan menghadapi dunia baru misalnya menjadi pengusaha, birokrat, pegawai, dan lainnya yang membutuhkan pengetahuan tentang perekonomian. “Dan yang paling penting serta sangat saya harapkan dari mahasiswa ITERA ini adalah kalian semua harus mampu membangkitkan kejayaan industri manufaktur Indonesia agar perekonomian Indonesia semakin baik di masa mendatang,” jelasnya.

Tinggalkan Balasan