Selamat! Prodi Sains Atmosfer dan Keplanetan Itera Raih Akreditasi Unggul dari LAMSAMA

Selamat! Prodi Sains Atmosfer dan Keplanetan Itera Raih Akreditasi Unggul dari LAMSAMA

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS – Program Studi Sains Atmosfer dan Keplanetan (SAP), Fakultas Sains, Institut Teknologi Sumatera (Itera), meraih akreditasi Unggul dari Lembaga Akreditasi Mandiri Sains Alam dan Ilmu Formal (LAMSAMA). Capaian ini menjadi bukti peningkatan kualitas pelaksanaan tridarma perguruan tinggi di lingkungan Prodi SAP.

Koordinator Prodi SAP Itera, Hendra Agus Prastyo, S.Si., M.Si., menjelaskan bahwa proses re-akreditasi dimulai sejak Maret 2024, dengan pengumpulan dan pengunggahan dokumen borang akreditasi pada akhir Februari 2025. Asesmen lapangan oleh tim asesor LAMSAMA dilakukan pada 29–30 April 2025, sebelum hasil resmi diumumkan pada 20 Mei 2025.

Dalam proses akreditasi, Prodi SAP dinilai berdasarkan sembilan kriteria utama, meliputi: visi, misi, tujuan, dan strategi; tata pamong dan tata kelola; kemahasiswaan; sumber daya manusia; keuangan, sarana, dan prasarana; pelaksanaan tridarma; serta luaran dan capaian tridarma.

Salah satu keunggulan utama Prodi SAP adalah ketersediaan sarana laboratorium modern. Di antaranya Teleskop Robotik OZT-ALTS, salah satu dari hanya 14 teleskop robotik sejenis di dunia, dan satu-satunya di Indonesia. Selain itu, terdapat Itera Robotic Telescope (IRT) yang dikembangkan melalui hibah penelitian dosen Prodi SAP. Teleskop ini mengintegrasikan data stasiun cuaca dan sistem robotik sehingga dapat beroperasi secara otomatis dan diakses dari jarak jauh.

Salah satu keunggulan utama Prodi SAP adalah ketersediaan sarana laboratorium modern. Di antaranya Teleskop Robotik OZT-ALTS, salah satu dari hanya 14 teleskop robotik sejenis di dunia, dan satu-satunya di Indonesia.

Keunggulan lain yang menjadi poin penting dalam penilaian adalah kolaborasi penelitian dan pengabdian kepada masyarakat (PkM) dengan mitra nasional dan internasional. Seluruh kegiatan penelitian dan PkM dosen SAP juga secara aktif melibatkan mahasiswa, yang menambah nilai lebih bagi Prodi SAP.

Selain itu, capaian positif lainnya termasuk tingginya jumlah lulusan tepat waktu, keterlibatan mahasiswa dalam kegiatan akademik dan nonakademik, serta kepuasan mahasiswa terhadap layanan akademik dan fasilitas kampus. Tingkat penyerapan alumni di berbagai sektor kerja juga turut mendukung nilai akreditasi unggul ini.

Ke depan, Prodi SAP Itera berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu pendidikan, memperbanyak lulusan tepat waktu, serta mendorong prestasi mahasiswa. Prodi juga akan memperbarui kurikulum berbasis Outcome-Based Education (OBE) dan memperluas jejaring kerja sama internasional.

“Kami berharap seluruh sivitas akademika dapat bersinergi dalam mempertahankan predikat unggul ini, dengan meningkatkan kualitas pelayanan, penguatan tridarma dosen, serta menjalin kolaborasi yang lebih luas agar Prodi SAP semakin dikenal di tingkat nasional maupun internasional,” ujar Hendra. (Humas/Rudiyansyah)