ITERA NEWS – Institut Teknologi Sumatera (Itera) menerima kunjungan studi tiru dari Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Al-Su’aibah Palembang, Sumatera Selatan, Selasa, 15 Juli 2025. Kegiatan berlangsung di Gedung Kuliah Umum (GKU) 1 Itera.
Kunjungan ini dihadiri oleh mahasiswa, dosen, serta Ketua STIKes Al-Su’aibah Palembang. Tujuan utama kunjungan adalah untuk mempelajari sistem pengelolaan kerja yang diterapkan Itera sebagai perguruan tinggi berbasis teknologi dan sains.
Kepala Pusat Kerja Sama dan Humas Itera, Dr. I Putu Mahendra, S.Si., menyambut langsung rombongan dan memaparkan berbagai program yang telah dijalankan serta strategi komunikasi dan pengelolaan informasi publik Itera.
Dalam sambutannya, Ketua STIKes Al-Su’aibah Palembang, Dr. Ir. H. Achmad Faisal Rizal, M.Kes., menyampaikan apresiasi atas penerimaan Itera dan semangat untuk terus berkembang. “Kami ini termasuk sudah lama, tapi masih belum berlari. Tapi ya alhamdulillah, kami tetap berjuang untuk menjadikan anak-anak bangsa di masa depan. Kampus kami berdiri sejak 2006, memang berbasis pada muslimah, untuk mengingat cita-cita dari pendirinya—bidan muslimah yang berpotensi,” ungkapnya.
Dr. I Putu Mahendra, S.Si. memaparkan profil dan perkembangan Itera dari awal berdiri hingga saat ini. Ia mengenalkan berbagai fasilitas dan infrastruktur kampus, termasuk nama-nama gedung utama seperti Gedung Rektorat, GKU, Laboratorium Teknik, serta gedung perkuliahan lainnya
Selanjutnya, Dr. I Putu Mahendra, S.Si. memaparkan profil dan perkembangan Itera dari awal berdiri hingga saat ini. Ia mengenalkan berbagai fasilitas dan infrastruktur kampus, termasuk nama-nama gedung utama seperti Gedung Rektorat, GKU, Laboratorium Teknik, serta gedung perkuliahan lainnya. Dalam paparannya, turut disampaikan perkembangan sistem informasi, serta pengelolaan Perpustakaan Itera yang telah terintegrasi dengan teknologi pencarian modern dan ruang baca yang nyaman untuk mahasiswa.
Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Kepala Pusat Asrama Itera, Andika Munandar, S.Si., M.Eng. Ia menjelaskan secara rinci mengenai sistem pengelolaan asrama mahasiswa, fasilitas yang tersedia, serta peran strategis asrama dalam membentuk karakter dan kedisiplinan mahasiswa.
Sebagai bentuk kegiatan ditutup dengan penandatanganan nota kesepahaman bersama (MoU) antara Itera dan STIKes Al-Su’aibah Palembang, serta penyerahan plakat sebagai simbol penghargaan semangat kerja sama.
Tim Liputan
Penulis: Lily Ardella
Fotografer: Afif Rabbani