Mahasiswa Itera Terpilih Ikuti The 4th National Student Leaders On Sustainability Meeting

Mahasiswa Itera Terpilih Ikuti The 4th National Student Leaders On Sustainability Meeting

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS – Mahasiswa Institut Teknologi Sumatera (Itera) asal Program Studi Sains Aktuaria, Laura Carissa Zahra, berhasil terpilih sebagai salah satu peserta The 4th National Student Leaders On Sustainability Meeting (4th NSLSM) yang dilaksanakan di Universitas Negeri Semarang (Unnes), awal Desember lalu. Kegiatan hasil kolaborasi Unnes dan UI GreenMetric tersebut mempertemukan para mahasiswa dari seluruh Indonesia untuk membahas dan mengeksplorasi strategi dalam membangun masa depan yang lebih hijau.

Kegiatan ini merupakan salah satu perwujudan melalui komitmen berkelanjutan Universitas Negeri Semarang untuk memosisikan universitas sebagai pemimpin utama dalam membentuk mahasiswa menjadi pemimpin masa depan yang memiliki pemahaman mendalam tentang keberlanjutan dengan mendukung visi Indonesia Emas 2045.

Laura mengaku sangat senang bisa mengikuti kegiatan lingkup nasional yang dapat mempertemukan mahasiswa-mahasiswa terpilih dari seluruh Indonesia. Dengan antusias yang sangat tinggi dalam bidang keberlanjutan, Laura yakin sebagai mahasiswa, mereka dapat mewujudkan hal tersebut melalui kolaborasi dan aksi nyata. Ia berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan, sehingga menjadi wadah untuk bertukar ide, memperluas wawasan, dan membangun jaringan yang kuat antar mahasiswa di seluruh Indonesia, serta menjadikan Indonesia Emas 2045.

Prof. Dr. Ir. Amin Retnoningsih, M.Si., Kepala Subdirektorat Konservasi Universitas Negeri Semarang sekaligus ketua panitia penyelenggara, dalam pembukanya berharap, kegiatan ini mampu memberikan inspirasi dan menentukan arah upaya keberlanjutan di pendidikan tinggi. Sementara Rektor Unnes, Prof. Dr. S. Martono, M.Si., diwakili oleh Prof. Dr. Sugianto, M.Si., Sekretaris Unnes, menegaskan kembali komitmen universitas terhadap keberlanjutan, mendorong mahasiswa untuk secara aktif terlibat dalam mempromosikan dan mengadopsi praktik berkelanjutan di kampus. Ia menyoroti pentingnya peran universitas dalam membangun masa depan yang berkelanjutan melalui integrasi keberlanjutan dalam semua aspek akademik dan kehidupan kampus.

Laura mengaku sangat senang bisa mengikuti kegiatan lingkup nasional yang dapat mempertemukan mahasiswa-mahasiswa terpilih dari seluruh Indonesia. Dengan antusias yang sangat tinggi dalam bidang keberlanjutan, Laura yakin sebagai mahasiswa, mereka dapat mewujudkan hal tersebut melalui kolaborasi dan aksi nyata.

Selain itu, Ketua UI GreenMetric., Prof. Dr. Ir. Riri Fitri Sari, M.M., MSc., yang bergabung secara virtual berbicara tentang peran penting pemimpin mahasiswa dalam memajukan keberlanjutan di universitas mereka. Prof. Riri mendorong mahasiswa untuk menjadi advokat keberlanjutan dan menerapkan praktik yang selaras dengan tujuan lingkungan global.

Pada hari pertama, Alfian Fajri Nasrulloh, alumni NSLSM, membagikan kisah dan komitmennya terhadap keberlanjutan, menginspirasi peserta untuk berkontribusi dalam program keberlanjutan di universitas mereka. Sementara Dr. Junaidi, Wakil Ketua UI GreenMetric, menekankan pentingnya peran kepemimpinan mahasiswa dalam membangun dunia yang lebih berkelanjutan, dan acara diakhiri dengan upacara simbolis penandatanganan janji kolektif untuk pelestarian lingkungan. Hari kedua diisi dengan diskusi panel yang membahas peran Generasi Z dalam keberlanjutan dan ekonomi hijau, dengan para narasumber yang kompeten di bidang tersebut.

Kegiatan ini berhasil menjadi wadah kolaborasi dan diskusi yang memperkaya pemahaman tentang penerapan praktik keberlanjutan di kampus-kampus Indonesia, serta dapat meningkatkan kesadaran akan keberlanjutan serta penerapannya di tingkat nasional maupun internasional. Itera mendukung penuh tujuan pembangunan berkelanjutan melalui SDGs Center Itera. (Rilis/Humas)