Mahasiswa ITERA Juara Orienteering Nasional

Mahasiswa ITERA Juara Orienteering Nasional

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS. Mahasiswa Institut Teknologi Sumatera (ITERA) Aulia Ulfa Ziaulhaq (Prodi Teknik Sipil) meraih juara III dalam ajang Artala Orienteering Competition III yang diadakan Unit Kegiatan Mahasiswa  (UKM) Pencinta Alam Artala, Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya, Bandar Lampug, 3-4 Agustus 2019. Aulia mewakili UKM Pencinta Alam ITERA meraih juara III kategori under 21 Putra-Putri dalam cabang olah raga jelajah alam untuk menemukan sejumlah lokasi di medan sebenarnya dengan menggunakan peta dan kompas.

Kegiatan skala nasional yang dipusatkan di kelurahan Sumber Agung, Kemiling, tepatnya di kaki Gunung Betung tersebut diikuti oleh UKM Pencinta Alam dari berbagai kampus negeri dan swasta nasional. Kegiatan ini juga didukung oleh Federasi Orienterring Nasional Indonesia (FONI).

Aulia menurturkan, orienteering merupakan olah raga yang  membutuhkan kemampuan dan keterampilan navigasi menggunakan peta dan kompas untuk menyelesaikan suatu lintasan dari titik kontrol satu ke titik kontrol lain dalam waktu sesingkat mungkin.

“Jadi seperti lomba lari tapi harus berfikir untuk menentukan jalur dan titik yang dituju karna kita hanya membawa peta dan kompas,”ujar Aulia, Senin (5/8/2019).

Aulia mengaku tertarik mengikuti lomba tersebut sebagai penyalur minat sekaligus mengasah skill yang dimiliki. Sebelumnya, ia juga pernah ikut kejuaraan nasional orienterring di Malang tahun lalu, meski belum mendapatkan hasil yang menurut Aulia memuaskan. “Jadi saya ingin membuktikan bahwa saya sebenarnya bisa.,”tambah Aulia.

Sebagai persiapan, Aulia mengaku rutin melakukan latihan fisik untuk melatih pernafasan dan latihan bersama teman-temannya sesama penggiat orienterring agar lebih paham dalam pembacaan peta dan terbiasan dalam orientasi medan.

Aulia mengaku sangat senang dapat berkesempatan mengikuti lomba tingkat nasional tersebut, terlebih dapat membawa prestasi yang mengharumkan nama ITERA. Ia juga berharap akan semakin banyak atlet-atlet lain yang mengharumkan nama ITERA lewat cabang olah raga alam.

“Saya ingin memberikan semangat kepada rekan-rekan yang lain melalui perlombaan yang saya menangkan agar saya menjadi contoh hingga kemudian mereka tertarik mengikutin ajang kompetisi dan dapat lebih berkembang dari pada saya,”tutup Aulia. [Humas]