Bantu Cegah Penularan Covid-19 KM ITERA Bagikan Hand Sanitizer Hingga Bangun Hand Wash Station
[:id]Perwakilan KM ITERA menyerahkan bantuan hand sanitizer di Rumah Sakit Urip Sumoharjo, Bandar Lampung, beberapa waktu lalu. Foto : Dok KM ITERA[:]

Bantu Cegah Penularan Covid-19 KM ITERA Bagikan Hand Sanitizer Hingga Bangun Hand Wash Station

  • Post author:
  • Post category:Berita
Print Friendly, PDF & Email

ITERA NEWS. Keluarga Mahasiswa (KM) Institut Teknologi Sumatera (ITERA) beserta himpunan mahasiswa ITERA, melakukan pembagian paket kebersihan diri (hygine kit) kepada masyarakat yang rentan terpapar Covid-19 di sekitaran kampus, Minggu (5/4/2020). Hygine kit yang dibagikan terdiri dari cairan antiseptik pembersih tangan (hand sanitizer), masker, juga sabun cuci piring. Sebelum melakukan pembagian Hygine Kit,  KM ITERA bersama himpunan mahasiswa yang ada di ITERA  dan Unit Kegiatan Mahasiswa KSR ITERA membuat hand sanitizer secara mandiri di Laboratorium Teknik Kimia ITERA Kamis (2/4/2020).

Presiden KM ITERA Jefri Naufal Rafiq, menjelaskan tujuan pembuatan hand sanitizer dan pembagian hygine kit tersebut adalah untuk membantu dan memfasilitasi masyarakat dalam menjaga kebersihan diri di tengah Pandemi Covid-19. Terutama masyarakat yang masih tetap bekerja sehingga berisiko tinggi terpapar virus corona seperti pengemudi ojek online, pedagang kaki lima, serta masyarakat di sekitaran kampus ITERA seperti pemilik rumah makan di kawasan Belakang Wisma ITERA, dan di Jalan Ryacudu. Selain itu, kegiatan tersebut juga menjadi bentuk edukasi masyarakat tentang bahaya virus corona baru atau Covid-19.

“Sebanyak 118 Hygine Kit telah dibagikan kepada masyarakat di sekitaran Bandar Lampung dan Desa Jatimulyo, Jatiagung yang berada dekat dengan ITERA. kegiatan ini mendapatkan sambutan baik dari masyarakat,terlihat dari antusiasme mereka,”ujar mahasiswa Program Studi Teknik Elektro Angkatan 2017, itu.

“Sebanyak 118 Hygine Kit telah dibagikan kepada masyarakat di sekitaran Bandar Lampung dan Desa Jatimulyo, Jatiagung yang berada dekat dengan ITERA. kegiatan ini mendapatkan sambutan baik dari masyarakat,terlihat dari antusiasme mereka.”

Jefri menambahkan, biaya pembuatan hygine kit tersebut dikumpulkan dengan menggalang donasi terbuka yang direspon baik oleh himpunan dan unit kegiatan mahasiswa yang ada di ITERA maupun berbagai instansi di luar kampus.

Bangun Hand Wash Station

Selain pembagian hygine kit kepada masyarakat, KM ITERA juga telah menyerahkan bantuan hand sanitizer sebanyak 15 liter kepada Rumah Sakit Urip Sumoharjo, Bandar Lampung dan memberikan donasi uang senilai Rp 3.000.000, kepada Lembaga Sosial Dompet Dhuafa yang digunakan untuk membangun tempat cuci tangan umum atau hand wash station di Pasar Way Kandis, Tanjungsenang, Bandar Lampung.

Hand wash station yang nantinya dibangun diharapkan bisa menjadi sarana bagi masyarakat yang masih harus beraktivitas,  terlebih di pasar yang ramai, untuk menjaga pola hidup bersih dan sehat dengan sajin mencuci tangan,” ujar Jefri.

Selain pembagian hygine kit, hand sanitizer serta pembuatan sarana cuci tangan umum bersama Dompet Dhuafa, KM ITERA juga masih melakukan penggalangan dana untuk masyarakat terdampak banjir bandang di daerah Teluk Betung Timur, Bandar Lampung yang terjadi pada Senin(30/3/2020) lalu. [Kominfo KM ITERA/Humas]