Komunitas Astronomi Lampung Gelar Pengamatan Komet Honda

Komunitas Astronomi Lampung Gelar Pengamatan Komet Honda

Print Friendly, PDF & Email
komet-honda
Komet 45P/Honda-Mrkos-Pajdusakova tahun 2011. Kredit: Michael Jager.

ITERA NEWS—Komunitas Astronomi Lampung akan menggelar pengamatan komet 45P/Honda-Mrkos-Pajdusakova di Kampus Institut Teknologi Sumatera (ITERA) pada 30 Desember 2016 mulai pukul 18.00—19.00 WIB. Komet yang pertama kali ditemukan oleh Minoru Honda pada tanggal 3 Desember 1948 itu memiliki periode orbit 5,2 tahun.

Pengamatan komet 45P/Honda-Mrkos-Pajdusakova di ITERA nantinya akan dilakukan menggunakan teleskop dengan dipandu oleh Komunitas Astronomi Lampung dan juga dosen ITERA.  Kegiatan ini terbuka untuk umum, dan masyarakat yang ingin ikut serta pada pengamatan ini tidak dipungut biaya apapun alias gratis.

Tinggalkan Balasan